Arti Lambang Jawa Barat
Dikarenakan De dulur (real Live Style)didirikan di JawaBarat tentunya kami harus mengerti tentang Jawa Barat . Dalam posting kali ini
kita akan coba membahas tentang makna
dari lambang Jawa barat . Ya mungkin ini juga dapat menambah wawasan para
pembaca sekalian

n.
Apabila dilihat dari bentuk dan kenampakannya lambang Jawa
Barat itu membentuk sebuah perisai atau tameng yang dibawahnya terdapat pita
yang dituliskan moto Jawa Barat di pita tersebut.
KUJANG
Makna dari bentuk dan motif
Lambang Jawa Barat adalah bentuk perisai yang diisyaratkan sebagai penjaga diri
.Terlihat di tengah tengah lambang tersebut ada sebilah senjata asli Jawa Barat
yaitu Kujang. Kujang adalah senjata dari suku sunda yang berasal dari daerah
Jawa Barat. Apabila diteliti , di Kujang tersebut terlihat ada lima lubang yang
melambangkan dasar Negara kita yaitu PANCASILA. Kujang sendiri terdapat
beberapa macam yaitu :
· Kujang ciung
· Kujang Jago
· Kujang Naga
· Kujang Kuntul
· Kujang Pamangkas
· Kujang Kuntul
· Kujang Badak
· Dan Terakhir Kujang pamarak
PADI
Padi satu tangkai yang terdapat
di dalam lambang Jawa Barat yang melambangkan makanan pokok yang dikonsumsi
oleh masyarakat Jawa Barat . Apabila dihitung , jumlah padi yang terdapat pada
lambang tersebut ada 17 nah , angka 17 tersebut melambangkan hari kemerdekaan
Negara Indonesia.
KAPAS
Kapas satu tangkai yang ada di
lambang Jawa Barat melambangkan Kesuburan pangan yang ada di Jawa Barat dan
jika dihitung juga , daunnya ada 8 yang melambangkan bulan kemerdekaan Negara
Indonesia
GUNUNG
Terlihat di lambang tersebut ada
gunung yang terletak di bawah kapas dan padi yang melambangkan bahwa daerah
Jawa Barat merupakan daerah Pegunungan
SUNGAI dan TERUSAN
Sungai yang terdapat digambar
juga melambangkan bahwa di jawa barat terdapat banyak sungai dan terusan yang
sangat berguna untuh pertanian.
Petak-Petak
Petak petak yang ada di lambang
jawa barat melambangkan bahwa di daerah Jawa barat itu banyak pesawahan dan
perkebunan , jadi penduduk asli jawa barat sebagian besar mata pencahariannya adalah
sebagai petani.
Bendungan
Bendungan yang terdapat di tengah
tengah antara sungai dan petak , melambangkan kegiatan irigasi yang terletak di
jawa barat merupakan perhatian pokok karena Jawa barat merupakan daerah
agraris.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar